Teknologi NFC - Banyak device ataupun smartphone yang saat ini sudah menggunakan fitur NFC. Mungkin bagi sebagian orang tidak memahami, apa itu NFC. Padahal teknologi ini bisa menjadi kunci masa depan dalam metode pembayaran, keamanan ataupun boarding pass. Teknologi ini merupakan teknologi terbaru yang dimiliki oleh QR Code.
NFC adalah suatu perangkat yang bisa membuat smartphone anda bisa berkomunikasi dengan perangkat smartphone lain nya yang berdekatan. Kemampuan nya memang lebih rendah dari RFID, karena ia hanya mampu berkomunikasi dengan perangkat lain dengan jarak 4 inchi saja.
Teknologi NFC ini memang diciptakan untuk menggantikan peran QR Code, perangkat ini tidak membutuhkan baterai ataupun aliran listrik untuk menjalankannya. Dengan NFC tags, maka device bisa berkomunikasi dengan perangkat lain dan chips yang digunakan pun tidak menarik aliran listrik dari sebuah smartphone.
Teknologi NFC Pada Smartphone
Anda bisa mengoneksikan nya dengan cara menempelkan kedua perangkat device yang mempunyai fitur NFC, misalnya saja anda mempunyai 2 smartphone yang mempunyai perangkat NFC sehingga anda tinggal menempelkan bagian belakang dari kedua smartphone tersebut, maka keduanya bisa berbagi informasi ataupun file. Jika memang keduanya sudah memiliki NFC tags.
Saat ini sudah banyak smartphone yang sudah memiliki fitur NFC, seperti Nexus 4, Galaxy Nexus, HTC One X, Nokia Lumia Series, Blackberry dan masih banyak lagi. Namun sayang nya fitur ini masih belum ada di iPhone.
Kegunaan NFC ini memang cukup beragam, dan banyak membantu dalam aktifitas sehari-hari. Dan berikut kami rangkumkan untuk anda, kegunaan dari teknologi NFC yang ada di smartphone anda:
1. Pembayaran Mobile
Di amerika NFC ini sudah biasa digunakan sebagai alat pembayaran, jadi fungsi NFC ini bisa anda gunakan seperti layaknya kartu kredit. Sehingga anda tidak memerlukan kartu kredit lagi. Caranya cukup mudah yaitu dengan mendekatkan smartphone anda yang sudah memiliki fitur NFC dengan NFC-enable payment terminal. Dengan begitu NFC anda bisa berfungsi sebagai alat pembayaran. Dan di Negara lain, NFC juga sudah digunakan untuk membayar parker.
2. Pengiriman Data Wireless
Dengan menggunakan NFC ini maka anda bisa mengirimkan data berupa video, foto dan file lain nya antar 2 device. Seperti smartphone yang memiliki fitur android beam, yaitu fitur yang memungkinkan anda untuk mengirimkan data kepada perangkat lain dengan cepat melalui wireless. Fitur NFC memang sudah digunakan di smartphone blackberry dan juga windows phone. Dan untuk menggunakan nya anda hanya perlu menyentuhkan kedua bagian belakang dari smartphone tersebut.
3. NFC Tags
Anda dapat mensetting NFC lain ketika smartphone yang memiliki NFC tag didekatkan dengan nya. Misalnya anda ingin mengatur waktu tidur smartphone anda, jadi anda bisa mengatur NFC tag sebagai pengaktif bagi smartphone anda yang sedang tidur. Atau anda juga bisa menggunakan nya untuk bisa log ini melalui WiFi. Jika anda menggunakan NFC tag sebagai password wireless maka ketika anda ingin berbagi Wifi, anda hanya perlu meletak kan smartphone NFC anda ke NFC tag. Maka dengan begitu anda sudah bisa berbagi WiFi dengan smartphone tersebut.
4. Mendapatkan Informasi
Banyak produk atau iklan dari sebuah perusahaan yang memberikan informasinya menggunakan QR Code, sehingga ketika kita ingin mengetahui informasi tersebut, kita harus menggunakan kamera terlebih dahulu untuk mendapatkan informasinya melalui QR code. Cara itu cukup menyulitkan dan agak berbelit-belit, sehingga sekarang teknologi tersebut telah diganti dengan teknologi NFC, yang dapat mempermudah kita dalam berbagi informasi dengan cepat menggunakan NFC.
5. Transit dan Boarding Pass
Ketika anda ingin bepergian menaiki pesawat, maka anda bisa menggunakan NFC tersebut sebagai transit dan boarding pass ketika berada di bandara.
Baca juga berita tentang teknologi di bawah ini :
- Teknologi Handphone Masa Depan Tercanggih
- Teknologi Komputer Terbaru Di Dunia
- Teknologi Masa Depan 2020 Yang Mulai Di Buat
0 komentar:
Posting Komentar